Info Sekolah
Sunday, 27 Apr 2025
  • SELAMAT DATANG DI WEBSITE SMP NEGERI 15 YOGYAKARTA
8 April 2025

Syawalan dan Halal bi Halal Guru dan Karyawan: Aktualisasi Semangat Idulfitri untuk Membangun Sinergi dan Harmoni

Tuesday, 8 April 2025 Kategori : Artikel

Seusai libur cuti bersama dalam rangka Idulfitri 1446 H, tepat pada Selasa, 8 April 2025, seluruh keluarga besar SMP Negeri 15 Yogyakarta berkumpul bersama di resto Omah Daren, Turi, Sleman, guna melaksanakan acara

Syawalan dan Halal bi Halal. Seluruh tamu mulai berdatangan pukul 09.00 WIB. Sebelum acara dimulai, bapak atau ibu guru karyawan dipersilakan untuk menyumbangkan suara emas sambil menunggu kehadiran seluruh tamu undangan.

Acara dibawakan dengan hangat oleh Bapak Sigit Triyana, S.Pd. dan Ibu Fidyanti Retno Palupi, S.Pd. selaku pembawa acara. Acara dibuka dengan bacaan Kalam Ilahi oleh Bapak Lukman Azis Hirnawan, S.Pd. selaku qori’ dan Ibu Isna Nur Hudatul Hasanah, S.Pd. selaku sari tilawah. Acara berikutnya adalah sambutan dari Kepala SMPN 15 Yogyakarta, Bapak Drs. Siswanto, M.Pd. Beliau menyampaikan bahwa manusia adalah tempat salah. Oleh karena itu, sangat baik apabila saling memohon maaf dan saling memaafkan.

Ikrar Syawalan dipimpin oleh Bapak Machsun, S.Ag. dan ditirukan seluruh tamu undangan. Acara berlanjut dengan hikmah syawalan yang disampaikan oleh Ustaz Siswo Bowo Laksono. Materi yang disampaikan sesuai dengan tema syawalan yaitu “Aktualisasi Semangat Idulfitri untuk Membangun Sinergi dan Harmoni.” Ustaz Bowo menyampaikan bahwa bulan Syawal adalah bulan peningkatan di mana jasmani-rohani muslimin dan mukminin ditempa selama sebulan penuh untuk beribadah sehingga rohani kita mengalami peningkatan. Sesuai dengan tema diharapkan bapak/ibu guru dan karyawan dapat mengaktualisasi diri sehingga dapat membangun sinergi dan harmoni.

Bapak pengawas pembina, Sugiyana, M.Pd, hadir memenuhi undangan dari SMPN 15 Yogyakarta di tengah kesibukannya. Beliau juga memberikan sambutan. Demi memeriahkan acara, sejumlah hadiah sebagai doorprize juga dibagikan. Hadiah diberikan untuk anak-anak maupun balita dan juga bagi bapak/ibu yang membawa serta pasangannya. Hadiah juga diberikan melalui undian nomor kehadiran.

Acara ditutup dengan saling berjabat tangan seluruh keluarga besar SMP Negeri 15 Yogyakarta sebagai simbol meleburkan segala salah dan dosa. Semoga melalui Syawalan dan Halal bi Halal ini hati kembali suci, terhapus segala kesalahan masa lalu sehingga masa depan dapat dilalui dengan hati yang murni. (Olp)

 

Mading Sekolah

 

 

 

 

 

Video Terbaru

Follow Us

SMPN 15 Yogyakarta

RELIGIUS, BERPRESTASI, PEDULI, DAN BERWAWASAN IPTEK

Kontak Sekolah

  • Jl. Tegal Lempuyangan No 61, Yogyakarta
  • (0274) 512912 (Office)
  • mabelta@smpn15yk.sch.id

Sosial Media

Agenda Kegiatan

13
Mar 2025
12
Mar 2025
12
Mar 2025
09
Mar 2025